Friday, September 11, 2015

PENDIDIK DAN PESERTA DIDIK DALAM PERSPEKTIF PENDIDIKAN ISLAM



BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang
Menurut UU RI No. 20 Tahun 2003 tentang system pendidikan Nasional pasal 1, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhalk mulia, serta keterampilanyang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan Negara.
Dari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa pendidikan dapat berlangsung jika memenuhi unsur-unsur yang ada di dalamnya, salah satunya pendidik dan peserta didik.
Pendidik dan peserta didik akan dijelaskan dalam makalah ini baik dalam perspektif umum maupun perspektif pendidikan islam.


1.2  Rumusan Masalah
1.      Apa Pengertian Pendidik dan Peserta didik dalam perspektif pendidikan Islam?
2.      Bagaimana karakteristik pendidik dan peserta didik?
3.      Bagaimana hak dan kewajiban pendidik dan peserta didik?

1.3  Tujuan
  1. Mendeskripsikan Pendidik dan peserta didik dalam perspektif pendidikan Islam.
  2. Mendeskripsikan Karekteristik pendidik dan peserta didik.
  3. Mendeskripsikanhak dan kewajiban pendidik dan peserta didik.

BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pendidik
1.      Pengertian Pendidik
Pengertian pendidik atau guru secara terbatas adalah sebagai satu sosok individu yang berada di depan kelas. Dalam arti luas adalah seorang yang mempunyai tugas tanggung jawab untuk mendidik peserta didik dalam mengembangkan kepribadiannya, baik berlangsung disekolah maupun di luar sekolah.Menurut UUSPN 1989, guru termasuk tenaga kependidikan khususnya tenaga pendidik yang bertugas membimbing, mengajar dan melatih peserta didik.[1] Dalam terminologi pendidikan modern, para pendidik disebut orang yang memberikan pelajaran kepada anak didik dengan memegang satu disiplin ilmu di sekolah.[2]
Secara umum pendidik adalah orang yang memiliki tanggung jawab untuk mendidik. Sementara secara khusus, pendidik dalam perspektif pendidikan islam adalah orang yang bertanggung jawab  terhadap perkembangan peserta didik dengan mengupayakan perkembangan seluruh potensi peserta didik, baik potensi afektif, kognitif, maupun psikomotorik sesuai dengan nilai-nilai ajaran agama islam.[3]
Orang sebagai kelompok pendidik banyak macamnya tetapi pada dasarnya semua orang. Yang paling dikenal dalam ilmu pendidikan adalah orang tua peserta didik, guru-guru disekolah, teman-teman sepermainan dan tokoh-tokoh masyarakat.[4] Islam mengajarkan bahwa pendidik pertama dan yang utama paling bertanggung jawab terhadap perkembangan jasmani dan rohani peserta didik adalah kedua orang tua. Islam memerintahkan kedua orang tua  untuk mendidik diri dan keluarganya, terutama anak-anaknya, agar mereka terhindar dari adzab yang pedih.[5] Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT:
$pkšr'¯»tƒ tûïÏ%©!$# (#qãZtB#uä (#þqè% ö/ä3|¡àÿRr& ö/ä3Î=÷dr&ur #Y$tR $ydߊqè%ur â¨$¨Z9$# äou$yfÏtø:$#ur $pköŽn=tæ îps3Í´¯»n=tB ÔâŸxÏî ׊#yÏ© žw tbqÝÁ÷ètƒ ©!$# !$tB öNèdttBr& tbqè=yèøÿtƒur $tB tbrâsD÷sムÇÏÈ  
Artinya:  Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, keras, dan tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan. (Q.S. At-Tahriim:  6).
Sekarang timbul persoalan, disebabkan oleh berbagai macam jenis pekerjaan yang dilakukan oleh orang tua peserta didik yang menyebabkan orang tua jarang berada di rumah. Keadaan yang demikian dapat menjadi salah satu penyebab orang tua tidak dapat malakukan tugasnya menjadi seorang pendidik, maka dari itu alangkah baiknya kalau kedua orang tua tidak sama-sama bekerja, mungkin hanya suami yang kerja, istri hanya berada di rumah mengawasi dan mendidik anak.[6]
Karena kedua orang tua harus mencari nafkah untuk  memenuhi seluruh kebutuhan material, maka orang tua kemudian menyerahkan anaknya kepada pendidik di sekolah untuk didik.[7]
2.      Tugas Pendidik.
Secara umum tugas pendidik adalah mendidik.[8] Disamping itu pendidik juga bertugas sebagai motivator dan fasilitator dalam proses belajar mengajar, sehingga seluruh potensi peserta didikdapat teraktualisasi secara baik dan dinamis.[9]
Menurut Ahmad D. Marimba tugas pendidik dalam pendidikan  Islam adalah membimbing dan mengenal kebutuhan atau kesanggupan peserta didik, mencipytakan situasi yang kondusif bagi berlangsungnya proses kependidikan, menambah dan mengembangkan pengetahuan yang dimiliki  guna ditransformasikan kepada peserta didik, serta senantiasa membuka diri terhadap seluruh kelemahan dan kekurangannya.[10]
Imam Ghazali mengemukakan bahwa tugas pendidik yang utama adalah menyempurnakan, membersikan, mensucikan, serta membawa hati manusia untuk taqarrub ila Allah. Para pendidik hendaknya mengarahkan para peserta didik untuk mengenal Allah lebih dekat lagi melalui seluruh ciptaan-Nya. Para pendidikan dituntut untuk dapat mensucikan jiwa pesertaa didiknya. Hanya melalui jiwa-jiwa yang suci manusia akan dapat dengan Khaliq-Nya. Berdasarkan konsep tersebut, An-Nahlawi menyimpulkan bahwa selain bertugas mengalihkan berbagai pengeetahuan dan keterampilan kepada peserta didik, tugas utama yang harus dilakukan pendidik adalah tazkiyat an-nafs yaitu mengembangkan, membersikan, mengangkat jiwa peserta didik kepada Khaliq-Nya, menjauhkannya dari kejahatan dan menjaganya agar tetap kepada fitrah-Nya.[11]
3.      Sifat yang harus dimiliki Pendidik dalam pendidikan Islam[12].
a.       Zuhud, tidak mengutamakan materi dan mengajar karena mencari keridhoan Allah semata.
b.      Kebersihan Guru.
c.       Ikhlas dan jujur dalam pekerjaan
d.      Suka pemaaf.
e.       Harus mengetahui tabi’at murid
f.       Harus menguasai mata pelajaran.
4.      Kewajiban Pendidik.
Menurut Imam Ghazali beberapa keawajiaban pendidik yang harus diperhatikan yakni:[13]
a.      Harus menaruh rasa kasih sayang terhadap murid memperlakukan mereka seperti perlakuan anak kita sendiri. Rasulullah saw bersabda:
“ Sesungguhnya saya bagi kamu adalah ibarat bapak dengan anak.” Oleh karena itu seorang pendidik harus melayani murid seperti melayani anaknya sendiri.
b.      Tidak mengharapkan balasan jasa ataupun ucapan terima kasih, tetapi bermaksud mengajar itu mencari keridhaan Allah dan mendekatkan diri kepada-Nya.
c.      Memberikan nasihat kepada murid pada tiap kesempatan, bahkan gunakan setiap kesemptan untuk menasehatinya.
d.     Mencegah murid dari segala sesuatu akhlah yang tidak baik dengan jalan sindiran jika mungkin dan jangan dengan cara terus terang, dengan cara halus dan jangan dengan jalan mencela. Al-Ghazali menganjurkan  pencegahan itu dengan isyarat atau sindiran, jangan dengan terus terang  sekiranya terjadipada murid itu sesuatu yang merupakan akhlak yang kurang baik.
e.      Supaya diperhatikan tingkat akal pikiran anak-anak dan berbicara dengan mereka  menurut kadar akalnya dan jangan disampaikan sesuatu yang melebihi tingkat daya tangkapnya, agar ia tidak lari dari pelajaran, ringkasnya bicara dengan bahasa mereka. Ini adalah prinsip tebaik yang kini tengah dipakai .
f.       Jangan ditimbulkan rasa benci pada diri murid mengenai suatu cabang ilmu tersebut, tetapi sebaiknya dibukakan jalan bagi mereka untuk belajar cabang ilmu tersebut. Artinya murid jangan terlalu fanatik terhadap jurusan pelajaannya saja.
g.      Sebaiknya kepada murid yang masih dibawah umur, diberikan pelajaran yang jelas dan pantas buat dia dan tidak perlu disebutkan kepadanya akan rahasia-rahasia yang terkandung dari sesuatu itu, hingga tidak menajdi dingin kemampuan dan gelisa fikirannya.
h.      Sang guru harus mengamalkan ilmunya dan jangan berlain kata dengan perbuatannya.
* tbrâßDù's?r& }¨$¨Y9$# ÎhŽÉ9ø9$$Î/ tböq|¡Ys?ur öNä3|¡àÿRr& öNçFRr&ur tbqè=÷Gs? |=»tGÅ3ø9$# 4 Ÿxsùr& tbqè=É)÷ès? ÇÍÍÈ  
Artinya:  Mengapa kamu suruh orang lain (mengerjakan) kebaktian, sedang kamu melupakan diri (kewajiban) mu sendiri, Padahal kamu membaca Al kitab (Taurat)? Maka tidaklah kamu berpikir?. (Q.S. al-Baqarah: 44)
uŽã9Ÿ2 $ºFø)tB yYÏã «!$# br& (#qä9qà)s? $tB Ÿw šcqè=yèøÿs? ÇÌÈ  
Artinya: Amat besar kebencian di sisi Allah bahwa kamu mengatakan apa-apa yang tidak kamu kerjakan. (Q.S. Ash-Shaf: 3).

2.2  Peserta Didik
1.      Pengertian Peserta Didik
Mengacu pada konsep pendidikan sepanjang masa tau seumur hidup, maka dalam arti luas yang disebut dengan peserta didik adalah siapa saja yang berusaha untuk melibatkan diri sebagai peserta didik dalam kegiatan pendidikan, sehingga  tumbuh dan berkembang potensinya, baik yang berstatus sebagai anak yang belum dewasa, maupun orang yang sudah dewasa.
Dalam UU sisdiknas 2002 pasal 1, di jelaskan bahwa yang disebut peserta didik adalah anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan potensi diri melalui proses pembelajaran yang tersedia pada jalur, jenjang, dan jenis pendidikan tertentu.
Dalam perspektif pendidikan islam peserta didik merupakan subjek dan objek. Oleh karena itu proses kependidikan tidak akan terlaksana tanpa keterlibatan pesera didik, di dalamnya. Dalam paradikma pendidikan islam, peserta didik merupakan orang yang belum dewasa yang memiliki sejumlah potensi (kemampuan) dasar yang masih perlu dikembangkan. Di sini, peserta didik merupakan makhluk Allah yang memiliki fitrah jasmani maupun rohani yang belum mencapai taraf kematangan  baik bentuk, ukuran maupun perimbangan pada bagian-bagian lainnya. Dari segi rohaniah ia memiliki bakat, memiliki kehendak, perassaan dan pikiran yang dinamis dan perlu dikembangkan.[14]
Secara kodrati, anak memerlukan pendidikan atau bimbingan dari orang dewasa. Dasar kodrati ini dapat dimengerti dari kebutuhan-kebutuhan dasar yang didmiliki anak yang hidup didunia ini. Sebagaimana Hadis Nabi, yang artinya “ tidaklah seseorang yang dilahirkan melainkan menurut fitrahnya, maka kedua orang tuanyalah yang me-Yahudikannya atau me-Nasranikannya atau me-Majusikannya.[15]
(ada sebuah percakapan) yakni: Sebagaimana halnya binatang yang dilahirkan dengan sempurna, apakah kamu lihat binatang itu tiada berhidung dan bertelinga? Kemudian Abi Hurairah berkata, apabila kau mau bacalah, alazimilah fitrah Allah yang telah Allah menciptakan manusia di atas fitrah-Nya. Tiada penggantian terhadap ciptaan Allah, itulah agama yang lurus.” (H.R Muslim). Disadamping itu dalam Al-Qur’an Surat an-Nahl ayat 78 juga dijelaskan:

ª!$#ur Nä3y_t÷zr& .`ÏiB ÈbqäÜç/ öNä3ÏF»yg¨Bé& Ÿw šcqßJn=÷ès? $\«øx© Ÿ@yèy_ur ãNä3s9 yìôJ¡¡9$# t»|Áö/F{$#ur noyÏ«øùF{$#ur   öNä3ª=yès9 šcrãä3ô±s? ÇÐÑÈ  
Artinya: Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatupun, dan dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur.” (QS.an-Nahl: 78)
Dari hadis dan ayat di atas dapat disimpulkan bahwa untuk menentukan status manusia sebagaimana mestinya adalah melalui proses pendidikan. Agar pelaksanaan proses pendidikan Islam dapat mencapai tujuan yang diinginkannya, maka setiap peserta didik hendaknya senantiasa menyadari tuFahmias dan kewajibannya.
Dalam perspektif Islam, anak didik sejak lahir sudah dianjurkan untuk dirangsang dengan suara-suara seperti suara adzan, iqamah, pepujian, suara bacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an, lagu-lagu Islami dan lain sebagainya. Hal ini disebabkan karena manusia pada masa masih berada diperut ibunya telah mengadakan perjanjian dengan Tuhan-nya  (Al-A’raf: 172), dan untuk mengeluarkan nilai-nilai keTuhan-an tersebut perlu dirangsang atau dipancing dengan suara-suara spiritual.
Disamping itu juga orang tua perlu memberikan nama dan sebutan yang baik kepada anak tersebut, memberi makanan dan minuman yang baik dan halal (QS. Al-Baqarah: 168), terutama dengan air susu murni dari ibunya sampai umur dua tahun, sebagaimana dijelaskan dalam Al-Qur’an Surat Al-Baqarah: 233.
Kemudian pada masa anak mulai kelihatan tumbuh potensi biologis, psikologis, paedagogis-nya, kira-kira umur 2-12 tahun peran pendidikan sudah mulai diperlukan melalui kegiatan bimbingan, pelatihan, pembinaan, pengajaran dari orang lain yang lebih dewasa (orang tua atau pendidik). Pendidikan disesuaikan dengan kemampuan, bakat, dan minat anak (QS. Al-Kahfi: 29, QS. al-Rum: 30, QS. Hud: 39). Pada masa ini anak sudah mulai memasuki wilayah pendidikan di luar institusi keluarga, seperti masuk pendidikan di tingkat usia dini 2-4 tahun (play group) dan pada 4-6 tahun (taman kanak-kanak), pendidikan sekolah dasar (SD) umur 6-12 tahun. Pada masa ini kegiatan pendidikan diarahkan untuk menanamkan kebiasaan-kebiasaan melalui pemberian contoh berprilaku positif kepada anak.
Pada masa ini anak sudah mulai menfungsikan daya intelektualitas dan tumbuh kesadarannya sehingga mampu membedakan antara yang baik dan buruk, yang salah dan benar. Dalm perspektif pendidikan Islam anak pada usia ini sudah dianjurkan oleh Nabi. Ia diperintah melaksanakan shalat dan dipukul apabila tidak mau melaksanakannya, sebagaimana dijelaskan dalam sebuah Hadis yang artinya, “perintahlah anak-anak kalian melaksanakan shalat ketika ia berusia tujuh tahun, dan pukullah ia ketika tidak mau melaksanakannya” (HR. Ahmad, Abu Daud dan Hakim).
Oleh karena itu model pendidikan yang perlu diberikan adalah diarakan kepada tiga rana pendidikan, yakni pela tihan intelektual (aspek kognitif) pembinaan moral atau akhlak atau pembiasaan dan ketaatan untuk menjalankan nilai-nilai ajaran agama Islam (aspek afektif) dan semangat bekerja atau amal shaleh (aspek psikomotorik).
2.      Karakteristik yang dimiliki peserta didik.
Anak didik memiliki karakteristik yang ada dalam dirinya, yaitu:
a)      Belum memiliki pribadi dewasa  susila sehingga masih menjadi tanggung jawab pendidik (guru)
b)      Masih menyempurnakan aspek tertentu dari kedewasaannya, sehingga masih menjadi tanggung jawab pendidik.
c)      Memiliki sifat-sifat dasar manusia yang sedang berkembang secara terpadu, yaitu kebutuhan jasmani (fisik) dan rohani (non-fisiknya)
Rasyidin dan Nizar juga memberikan penjelasan, bahwa peserta didik atau anak didik memiliki karakteristik yang antara lain:
a)      Peserta didik bukan merupakan miniatur orang dewasa akan tetapi memilki dunianya sendiri. Hal ini sangat penting untuk dipahami agar perlakuan terhadap mereka dalam proses belajar mengajar tidak disamakan dengan pendidikan dewasa, baik dalam aspek metode, materi, sumber bahan dan lain sebagainya.
b)     Peserta didik adalah manusia yang memiliki deferensiasi periodisasi perkembangan dan pertumbuhan. Pemahaman ini cukup perlu untuk diketahui agar aktivitas kependidikan Islam disesuaikan dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan yang pada umumnya dilalui oleh setiap peserta didik.
c)      Peserta didik adalah manusia yang memiliki ketuhanan, baik yang menyangkut kebutuhan jasmani maupun rohani yang harus dipenuhi.
d)     Peserta didik adalah makshluk Tuhan yang memiliki perbedaan individual, baik yang disebabkan oleh faktor pembawaan maupun lingkungan dimana iaa berada.
e)      Peserta didik merupakan resultan dari dua unsur utama, yaitu jasmani dan rohani. Unsur jasmani memiliki daya fisik yang menghendaki latihan dan pembiasaan yang dilakukan memiliki dua daya, yaitu daya akal dan daya rasa. Untuk mempertajam daya akal, maka proses pendidikan hendaknya diarahkan untuk mengasah daya intelektualnya melalui ilmu-ilmu rasional. Adapun untuk mempertajam daya rasa dapat dilakukan melalui pendidikan akhlak dan ibadah.
f)      Peserta didik adalah manusia yang memiliki potensi (fitrah) yang dapat dikembangkan secara dinamis.
3.      Ahklak dan kewajiban peserta didik
Asma hasan fahmi menyebutkan empat akhlak yang harus dimiliki anak didik,[16] yaitu:
a)      Seorang anak didik harus membersihkan hatinya dari kotoran dan penyakit jiwa sebelum ia menuntut ilmu, karena belajar adalah merupakan ibadah yang tidak sah dilakukan kecuali dengan hati yang bersih. Kebersihan hati tersebut dapat dilakukan dengan menjauhkan diri dari sifat-sifat tercela, seperti dengki, menghasut, takabbur, menipu, berbangga-bangga, dan memuji diri sendiri yang selanjutnya diikuti dengan menghiasi diri dengan akhlak yang mulia seperti bersikap benar, taqwa, ikhlas, zuhud, dan merendahkan diri dari ridla.
b)     Seorang anak didik harus mempunyai tujuan menuntut ilmu dalam rangka menghiasi jiwa dengan sifat keitamaan, mendekatkan diri kepada tuhan, dan bukan mencari kemegahan dan kedudukan.
c)      Seorang pelajar harus tabah dalam memperoleh ilmu pengetahuan dan bersedia pergi merantau. Selanjutnya apabila ia menghendaki pergi jauh untuk memperoleh seorang guru, maka ia tidak boleh ragu-ragu untuk itu. Demikian pula ia dinasehatkanagar tidak sering menukar-nukar guru. Jika keadaan menghendakisebaiknya ia dapat menanti sampai duabulan sebelum menuka seorang guru.
d)     Seorang anak murid wajib menghormati guru dan senantiasa memperoleh kerelaan dari guru, dengan mempergunakan bernacam-macam cara.
Dalam buku lain (dasar-dasar pokok pendidikan Islam, Dr. Moh. Athiyah: 1970) juga menambahkan antra lain ;[17]
a)      Hendaklah ia menghormati guru dan memuliakannya serta mengagungkannya karena Allah, dan berdaya upaya pula menyenangkan hati guru dengan cara yang baik.
b)     Jangan merepotkan guru dengan banyk pertanyaan, janganlah  meletihkan guru untuk menjawab, jangan berjalan dihadapannya, jangan duduk ditempat duduknya, dan jangan mulai biara kecuali setelah mendapat izin dari guru.
c)      Jangan membukakan rahasia kepada guru, jangan pula minta pada guru membukakan rahasia, diterima peernyataan maaf dari guru bila selip lidahnya.
d)     Bersungguh-sugguh dan tekun belajar, bertanggang siang malam untuk memperoleh pengetahuan, dengan terlebih dahulu mencari ilmu yang lebih penting.
e)      Jiwa saling mencintai dan persaudaraan haruslah menyinari pergaulan antara siswa sehingga merupakan anak-anak yang sebapak.
f)      Siswa harus terlebih dahulu memberi salam kepada gurunya, mengurangi percakapa dihadapan guru, jangan mengatakan kepada guru “ si anu bilang begini lai dari yang bapak katakan”.
g)     Hendaklah siswa itu tekun belajar, mengulangi pelajarannya diwaktu senja dan menjelang subuh. Waktu antara isya’ dan makan sahur itu adalah waktu yang penuh berkat.
h)     Bertekad untuk belajar hingga akhir umur, jangan merendakan suatu cabang ilmu, tetapi hendaklah menganggapnya bahwa setiap illmu ada faedahnya, jangan meniru-niru yang didengarnya dari orang-orang yang terdahulu yang mengkritik dan merendahkan sebagaian ilmu seperti ilmu mantiq dan filsafat.
Dalam hubungan dengan akhlak seorang anak murid, khususnya dengan penghormatan terhadap guru, dijelaskan lebih lanjut oleh Ali bin Abi Thalib sebagai berikut:
Sebagian dari hak guru itu janganlah seorang murid banyak bertanya kepadanya,  dan jangan pula memaksa untuk menjawab berbagai pertanyaan yang diajukan kepadanya. Selain itu seorang murid jangan pula banyak meminta sesuatu pada saat guru sedang letih, jangan menarik kainnya jika ia sedang bergerak, jangan membuka rahasianya, jangan mencela orang didepannya jangan membuat ia jatuh atau terhina di depan orang lain, dan kalau guru itu salah maka dimaafkan. Seorang murid wajib menghormati dan memuliakannya,selama guru itu tidak melanggar larangan Allah dan melalaikan perintahnya. Selanjutnya seorang murid jangan pula duduk di depannya, dan jika ia membutuhkan sesuatu maka segeralah berlomba-lomba untuk membantunya.
Selain itu, seorang anak didik harus mempelajari ilmu yang berhubungan dengan pemeliharaan hati, seperti bertawakkal, mendekatkan diri kepada Allah, memohon ampunannya, takut, dan mencari keridlaannya, karena semua itu diperlukan bagi tingkah laku kehidupan sehari-hari dan bagi kemuliaan seorang alim. Dengan ilmu yang demikian itu, seseorang menjadi mulia, sebagaimana nabi Adam as. Yang dihormati para malaikat. Para malaikat disuruh sujud kepada nabi Adam, karena ia memiliki ilmu yang mulia. Hal ini sejalan dengan pendapat Muhammad bin al-Hasan ibn Abdullah dalam sya’ir nya yang artinya :

تَعَلَّمْ فَاِنَ الْعِلْمَ زَيْنُ لِاهْلِهِ وَ فَضْلٌ وَعُنْوَانٌ لِكُل المَحَا مِدِ                                                                                                                
Belajarlah kamu, karena ilmu adalah hiasan bagi orang yang memiliki-nya, keutamaan dan pertolongan bagi derajat yang terpuji. Dan jadikanlah sehari-hari yang dilalui sebagai kesempatan untuk menambah ilmu, dan berjuanglah dalam meraih segenap keluhuran ilmu.
Sejalan dengan itu seorang pelajar harus memelihara akhlak yang mulia, dan menjauhi akhlak yang buruk seperti kikir, pengecut, sombong dan tergesa-gesa. Sebaliknya ia harus bersikap tawadlu’, memelihara diri, dan menjauhi dari berbuat mubazzir dan terlampau kikir, karena sombong, kikir, pengecut, dalam berlebih-lebihan adalah haram., dan tidak mungkin menjauhinya kecuali dengan mempelajarinya dan mengetahui ilmu yang sebaliknya.
Hal lain yang dilakukan oleh anak didik adalah berniat dalam menunutut ilmu, karena niat itu adalah dasar bagi bagi setiap amal perbutan. Hal ini sesuai dengan sabda rasulullah SAW. Yang berbunyi:
اِنَماَلاَعْمَلُ بِالنِىَاتِ
Bahwasannya  sahnya amal perbutan itu harus dengan niat(hadits shahih)
Berdasarkan hadits diatas, al-Zarnujiy menyarankan agar seorang pelajar dalam menuntut ilmunya berniat untuk mencari keridlaan Allah dan kebahagiaan hidup diakhirat, menghilangkan kebodohan, mennghidupkan agama Islam, karena kelangsungan hidup agama hanya dengan ilmu, dan tidak benar seorang zuhud dan takwa tanpa disertai dengan ilmu.

BAB III
PENUTUP

3.1  Kesimpulan
Pendidik dalam perspektif pendidikan islam adalah orang yang bertanggung jawab  terhadap perkembangan peserta didik dengan mengupayakan perkembangan seluruh potensi peserta didik, baik potensi afektif, kognitif, maupun psikomotorik sesuai dengan nilai-nilai ajaran agama islam.
Dalam perspektif pendidikan islam peserta didik merupakan subjek dan objek. Oleh karena itu proses kependidikan tidak akan terlaksana tanpa keterlibatan pesera didik, di dalamnya. Dalam paradikma pendidikan islam, peserta didik merupakan orang yang belum dewasa yang memiliki sejumlah potensi (kemampuan) dasar yang masih perlu dikembangkan.
Kewajiban Pendidika:
  1. Harus menaruh rasa kasih sayang terhadap murid memperlakukan mereka seperti perlakuan anak kita sendiri. Rasulullah saw bersabda:
“ Sesungguhnya saya bagi kamu adalah ibarat bapak dengan anak.” Oleh karena itu seorang pendidik harus melayani murid seperti melayani anaknya sendiri.
  1. Tidak mengharapkan balasan jasa ataupun ucapan terima kasih, tetapi bermaksud mengajar itu mencari keridhaan Allah dan mendekatkan diri kepada-Nya.
  2. Memberikan nasihat kepada murid pada tiap kesempatan, bahkan gunakan setiap kesemptan untuk menasehatinya.
  3. Mencegah murid dari segala sesuatu akhlah yang tidak baik dengan jalan sindiran jika mungkin dan jangan dengan cara terus terang, dengan cara halus dan jangan dengan jalan mencela. Al-Ghazali menganjurkan  pencegahan itu dengan isyarat atau sindiran, jangan dengan terus terang  sekiranya terjadipada murid itu sesuatu yang merupakan akhlak yang kurang baik.
  4. Supaya diperhatikan tingkat akal pikiran anak-anak dan berbicara dengan mereka  menurut kadar akalnya dan jangan disampaikan sesuatu yang melebihi tingkat daya tangkapnya, agar ia tidak lari dari pelajaran, ringkasnya bicara dengan bahasa mereka. Ini adalah prinsip tebaik yang kini tengah dipakai .
  5. Jangan ditimbulkan rasa benci pada diri murid mengenai suatu cabang ilmu tersebut, tetapi sebaiknya dibukakan jalan bagi mereka untuk belajar cabang ilmu tersebut. Artinya murid jangan terlalu fanatik terhadap jurusan pelajaannya saja.
  6. Sebaiknya kepada murid yang masih dibawah umur, diberikan pelajaran yang jelas dan pantas buat dia dan tidak perlu disebutkan kepadanya akan rahasia-rahasia yang terkandung dari sesuatu itu, hingga tidak menajdi dingin kemampuan dan gelisa fikirannya.
  7. Sang guru harus mengamalkan ilmunya dan jangan berlain kata dengan perbuatannya.
Karakteristik Peserta didik:
1.      Belum memiliki pribadi dewasa  susila sehingga masih menjadi tanggung jawab pendidik (guru)
2.      Masih menyempurnakan aspek tertentu dari kedewasaannya, sehingga masih menjadi tanggung jawab pendidik.
3.      Memiliki sifat-sifat dasar manusia yang sedang berkembang secara terpadu, yaitu kebutuhan jasmani (fisik) dan rohani (non-fisiknya).

DAFTAR PUSTAKA

al-Abrasyi, Mohd. Athiyad, 1987, Dasar-dasr pokok Prndidikan Islam, Jakarta: Bulan Bintang,
Athiyah, Mohammad. 1970. Dasar- Dasar Pokok Pendidikan Islam.
Hasan, M. Ali dan Mukti Ali, 2003, Kapita Selekta Pendidikan Agama Islam, Jakarta: CV. Pedoman Ilmu Jaya, hal: 81.
Lunggung, Hasan, 1988, Pendidikan Islam Menghadapi Abad ke-21, Jakarta: Pustaka al-Husna,
Nata, Abuddin, 1997, Filsafat pendidikan islam , Jakarta: Logos  Wacana Ilmu
Nizar, Samsul, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres,
Tafsir, Ahmad, 1992, Ilmu Pendidikan dalam perspektif Islam, Bandung: Rosdakarya,
                          , 2006, Filsafat Pendidikan Islam: Integrasi jasmani, rohani dan qolbu memanusiakan manusia, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya,
Yasin, Fatah, 2008, Dimensi-dimensi pendidikan islam, Malang: Uin-malang press



[1] M. Ali Hasan dan Mukti Ali, 2003, Kapita Selekta Pendidikan Agama Islam, Jakarta: CV. Pedoman Ilmu Jaya, hal: 81.
[2] Samsul Nizar, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres, hal: 43
[3] Ibid,  hal: 41.
[4] Ahmad Tafsir, 2006, Filsafat Pendidikan Islam: Integrasi jasmani, rohani dan qolbu memanusiakan manusia, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya, hal: 170-171
[5] Samsul Nizar, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres, hal:42
[6] Ahmad Tafsir, 2006, Filsafat Pendidikan Islam: Integrasi jasmani, rohani dan qolbu memanusiakan manusia, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya, hal: 172-173
[7] Samsul Nizar, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres, hal: 43
[8] Ahmad Tafsir, 1992, Ilmu Pendidikan dalam perspektif Islam, Bandung: Rosdakarya, hal: 78
[9] Hasan Lunggung, 1988, Pendidikan Islam Menghadapi Abad ke-21, Jakarta: Pustaka al-Husna, hal: 86-87.
[10] Samsul Nizar, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres, hal: 44.
[11] Ibid, hal: 44-45
[12] Mohd. Athiyad al-Abrasyi, 1987, Dasar-dasr pokok Prndidikan Islam, Jakarta: Bulan Bintang, hal: 137-139
[13] Ibid, hal: 150-152
[14] Samsul Nizar, 2002, Filsafat Pendidikan Islam: Pendekatan historis teoritis dan praktis, Jakarta: Ciputat Pres, hal: 47
[15]  yasin. Fatah, 2008,Diemensi-dimensi pendidikan islam  hal :102-103
[16] Nata.Abuddin, 1997, Filsafat pendidikan islam , Jakarta: Logos  Wacana Ilmu,  hal 82-83
[17] Moh. Athiyah. 1970.  Dasar-dasar pokok pendidikan Islam, hlm

No comments:

Post a Comment